• Latar Belakang

Kegiatan ektrakulikuler adalah kegiatan yang berada di luar program yang tertulis dikurikulum dan umumnya pihak sekolah menyediakan waktu satu hari atau di luar jam sekolah untuk pelaksanaan kegiatan ini. Kegiatan ektrakulikuler ini sangat berguna untuk pengembangan hobi, minat dan bakat siswa pada hal tertentu. Di sisi lain, pelaksanaan kegiatan ini merupakan suatu bentuk perhatian sekolah pada siswanya agar melakukan kegiatan yang positif.

Para siswa SMK adalah anak yang sedang dalam masa peralihan dari pribadi seorang anak menuju pribadi yang lebih dewasa, mereka cenderung menjauh dari orang tua dan lebih percaya pada teman, menpunyai eneri yang lebih besar sehingga mereka lebih emosional. Kecenderungan lainnya adalah mereka berkelompok dengan teman yang memiliki kesukaan yang sama.

 

  • Tujuan

Meningkatnya kemampuan PIK Remaja dan dalam mengembangkan materi dan isi pesan Program GenRe (Generasi Berencana), Meningkatnya kemampuan PIK Remaja dalam mengembangkan kegiatan yang lebih inovatif dan kreatif, Meningkatnya minat remaja untuk aktif dalam kegiatan dan pengelolaan PIK Remaja.

 

  • Dasar Kegiatan
  1. Kegiatan ini diadakan atas dasar minat dan bakat siswa SMK Terpadu Gema Nusantara Bukittinggi
  2. Target untuk memperoleh kemenangan dalam setiap kompetensi.

 

  • Sasaran

Sasaran kegiatan ekstrakurikuler adalah siswa SMK Terpadu Gema Nusantara Bukittinggi

  • Visi dan Misi

Visi :

Menjadikan PIK-R Genusa Bukittinggi sebagai wadah penyedia konseling serta mewujudkan remaja yang kreatif, inovatif, berprestasi dan bermoral. 

Misi :

  1. Menyalurkan minat bakat siswa dibidang konseling remaja
  2. Senantiasa meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan YME.
  3. Meningkatkan pengetahuan warga SMK GENUS tentang hidup sehat dan berakhlak mulia demi terwujudnya Generasi Berencana.
  4. Menjadikan warga SMK GENUS yang berwawasan Sehat Remaja.
  5. Menjalin kerjasama yang handal dengan PIK-R diluar SMK GENUS
  6. Menjauhkan remaja dari segala hal yang berhubungan dengan TRIAD KRR.
  7. Menjadikan organisasi PIK-R ”MANDIRI” sebagai sarana edukasi, informasi, dan pemberi solusi bagi permasalahan remaja.
  8. Wadah bagi remaja untuk mengembangkan keterampilan dan kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya.